PENGARUH INSENTIF, JAMINAN SOSIAL, DAN MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN

Angga Saputra

Abstract


Setiap perusahaan dalam melakukan aktivitasnya dalam mencapai tujuan selalu dihadapkan pada suatu masalah baik yang datang dari dalam maupun dari luar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh, insentif, jaminan sosial, dan motivasi terhadap produktivitas kerja karyawan di Home Industri Goldia (Aneka Cemilan).
Penelitian ini menggunakan populasi yang hanya satu objek yaitu pada UMKM Home Industri Goldia, dan terdapat variabel yang dikaji dalam penelitian ini yaitu, insentif, jaminan sosial, dan motivasi, sebagai variabel bebas dan produktivitas kerja karyawan sebagai variabel terikat. Teknik yang digunakan adalah uji asumsi klasik dengan menggunakan uji normalitas, uji multikolienaritas dan uji heteroskedastik, analisis regresi berganda dengan pengujian hipotesis uji simultan (uji f) dan uji parsial (uji t), dan koefisien determinasi.
Hasil penelitian membuktikan bahwa tiga variabel yaitu insentif, jaminan sosial, dan motivasi mempunyai pengaruh hubungan yang positif signifikan terhadap variabel dependen yaitu Produktivitas karyawan pada Home Industri Goldia (Aneka Cemilan). Pengaruh signifikan terbesar terhadap Produktivitas kerja karyawan di Home Industri Goldia (Aneka Cemilan), adalah pada variabel Jaminan Sosial dengan koefisien standar beta sebesar 0,808 kemudian diikuti oleh variabel Motivasi dengan koefisien standar beta sebesar 0,741 selanjutnya variabel Insentif dengan koefisien beta 0,638. Dari hasil analisa tersebut dapat diambil suatu kesimpulan bahwa Jaminan Sosial merupakan faktor dominan yang mempunyai pengaruh terbesar terhadap kecenderungan Produktivitas pada karyawan produksi langsung di Home Industri Goldia (Aneka Cemilan).

Keywords


Insentif, Jaminan Sosial, dan Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan

Full Text:

PDF

References


Аmidhаn, H. 2005. Hаk Pekerjа dаn Jаminаn Sosiаl Dаlаm Instrumen Hukum Nаsionаl dаn Internаsionаl. Jаkаrtа: Komnаs HАM.

Arikunto, S. 2009. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Edisi Revisi 6. Jakarta: Rineka Cipta.

Bungin, B. 2012. Metode Penelitan Sosial Format Kuantitatif dan Kualitatif. Surabaya: Penerbit Airlangga University.

J, Ravianto. 1991. Produktivitas dan Pengukuran SIUP. Jakarta: Binaan Teknika Aksara.

Kanzunuddin, Muhammad. 2007. “Pengaruh Upah daan Pengawasan Terhadap Produktivitas Karyawan studi Ksus PT. Tonga Tiur Putra di Kabupaten Rembang” Jurnal Ekonomi Fokus Ekonomi Vol 2 No. 1, STEPARI.

Sedarmayanti. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia Revormasi Birokrasi dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil. Bandung: Refka Aditama.

Setiadi. 2009. “Pengaruh Upah dan Jaminan Sosial Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Di PT Semarang Makmur Semarang” (Tesis). Semarang: Universitas Diponegoro.

Soepomo, Imаn. 2000. Pengаntаr Hukum Perburuhаn, Jаkаrtа: Djаmbаtаn.

Sondang, P Siagian. 2003. Kiat Meningkatkan Produktivitas Kerja. Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sutrisno, Edy. 2009. Mаnаjemen Sumberdаyа Mаnusiа. Jаkаrtа: Kencаnа Prenаdа Mediа Group.

Sukardi. 2006. Metodologi Penelitian Pendidikan Kompetensi dan Praktiknya. Jakarta: Bumi Aksara.

Tambunan, Vellina. 2012. “Analisis Pengaruh Pendidikan, Upah, Insentif, Jaminan Sosial dan Pengalaman Kerja Terhadap Produktivitas Tenaga Kerjan Di Kota Semarang” (Skripsi). Semarang: Universitas Diponegoro.

Vendy, Aries Martcahyo dkk. 2011. “Pengaruh Pelatihan Kerja, Jaminan Sosial dan Insentif Terhadap Kinerja Karyawan Bagian Produksi PT. Fumira Semarang” Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis Vol 1 No. 1 hal 14.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.