STRATEGI PENGGUNAAN MODAL TERHADAP TINGKAT PENDAPATAN YANG DICAPAI OLEH UMKM ANEKA KERIPIK KOTA MALANG

Seli Seli

Abstract


UMKM Aneka Keripik Kota Malang merupakan usaha yang memiliki tingkat peminat yang cukup banyak, salah satu motivasi pemilik usaha membuka usaha ini yaitu untuk menghasilkan pendapatan dengan cara mengembangkan strategi dan penggunaan modal secara baik. Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui kemampuan strategi penggunaan modal secara efisien dalam meningkatkan pendapatan UMKM Aneka Keripik Kota Malang.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Data kualitatif adalah data yang berbentuk kata-kata atau yang berwujud pernyataan-pernyataan verbal, bukan dalam bentuk angka. Data kualitatif diperoleh melalui berbagai macam teknik pengumpulan data misalnya wawancara, analisis dokumen, diskusi terfokus,atau observasi yang telah dituangkan dalam catatan lapangan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan: 1) Teknik lapangan (observasi), pengumpulan data yang dilakukan secara langsung pada lokasi penelitian. 2) Wawancara (Questionnairre), pengumpulan data secara koesioner adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada para responsen untuk dijawab. 3) Teknik kepustakaan (library research), pengumpulan data yang dilakukan dengan cara membaca berbagai buku literatur yang berhubungan dengan pembahasan skripsi ini. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi penggunaan modal terhadap tingkat pendaptatan yang dicapai oleh UMKM Aneka Keripik Kota Malang sudah dilakukan secara efesien.

Keywords


Strategi, Modal, Pendapatan UMKM Aneka Keripik Kota Malang

Full Text:

PDF

References


Adhiatma, Alfian Arif. 2015. ”Pengaruh Modal Awal, Lama Usaha, Dan Jam Kerja Terhadap Pendapatan Pedagang Kayu Glondong Di Kelurahan Karang Kebagusan Kabupaten Jepara”(Skripsi). Semarang: Universitas Dian Nuswantoro.

Agyapong. 2010. “Micro, Small and Medium Enterprises Activities, Income Level and Poverty Reduction in Ghana–A Synthesis Of Related Literature” in International Journal of Bussiness and Management. 25(3) : 79-105.

Asianto, Bagus Pramoedhitma. 2014. “Implikasi Tempat Berjualan Terhadap Tingkat Pendapatan Sektor Informal (Studi Kasus di PPS Merjosari Kecamatan Cowokwaru Malang)” Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Universitas Brawijaya, 29(2) : 167-174.

Fitriyaningsih, Erlina. 2012. “Pengaruh Besar Modal (Modal Sendiri), Pemberian Kredit, Dan Tingkat Suku Bunga Kredit Terhadap Peningkatan Pendapatan Pedagang Kecil Di Desa Tirtonirmolo Kecamatan Kasihan Bantul” (Skripsi). Yogyakarta: Universitas Negeri.

Hentiani, Tri. 2011. “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Informal Di Pajak Sentral Medan” dalam repository. Medan: USU.

Jati, Suci Enggar. 2015. “Pengaruh Pemberian Kredit Modal Kerja Terhadap Peningkatan Pendapatan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Pada PT Bank Pembiayaan Rakyat Syari’ah (BPRS) Margirizki Bahagia Bantul” (Skripsi). Yogyakarta: UIN Sunan Kalijaga.

Pamungkas, Kristian 2014. Kajian Preferensi Pelaku UMKM Terhadap Sumber Pendanaan Usaha ( Studi kasus pada Sentra Usaha Kecil dan Menengah). Jurnal Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya. 22(5) : 155-193.

Pradana, Ardyarta David. 2013. “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Efisiensi Industri Rumah Tangga Keripik Tempe Di Kabupaten Blora”(Skripsi). Semarang: Universitas Negeri.

Priyandikha, Akhbar Nurseta. 2015. “Analisis Pengaruh Jarak, Lama Usaha, Modal, Dan Jam Kerja Terhadap Pendapatan Pedagang Kaki Limakonveksi (Studi Kasus Di Kelurahan Purwodinatan Kota Semarang)”(Skripsi). Semarang:Universitas Diponogoro.

Widyatama, Dery Fauzan. 2015. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Sembako Di Pasar Besar Kota Malang. Jurnal Ilmiah Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Brawijaya Indonesian Economic Studies. 24(2) : 145-201.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.