PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DI SENTRA INDUSTRI KRIPIK TEMPE SANAN KOTA MALANG

Juliana M H Hindom

Abstract


Motivasi adalah keinginan dalam diri seseorang yang menyebabkan orang tersebut bertindak 1.) . Secara umum produktivitas mengandung pengertian perbandingan antara hasil yang dicapai (output) dengan keseluruhan sumber daya yang digunakan (input). 2)Yang bertalian dengan sikap mental produktif antara lain menyangkut sikap motivatif, disiplin, kreatif, inovatif, dinamis, professional, berjiwa kejuangan. 3)Lingkungan kerja adalah sesuatu yang ada disekitar para pekerja dan dapat mempengaruhi dirinya dalam menjalankan tugas-tugas yang dibebankan.Pada UKM Sentra Industri Keripik Tempe Sanan Kota Malang, motivasi kerja karyawan masih kurang, ini dibuktikan dengan banyak karyawan yang jenuh dan berdampak pada meningkatnya jumlah karyawan yang mangkir.
Dalam penelitian yang berjudul ‘Pengaruh Motivasi Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Peningktan Produktivitas Kerj Karyawan Di Sentara industri Kripik Tempe Sanan Kota Malang’ yang berujuan untuk mengetahui pegaruh motivasi kerja terhadap produktivitas kerja karayawan, pengaruh lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan dan pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja secara silmutan produktivitas karyawan.variabel Motivasi Kerja (X1) diperoleh thitung sebesar 3,127 dengan signifikansi sebesar 0,005. Nilai ttabel pada derajat bebas 21 dan taraf nyata 5% sebesar 2,080. Karena nilai statistik uji |thitung| > ttabel (3,127 > 2,080) atau nilai signifikansi < 0,05 maka Motivasi Kerja (X1) secara parsial memberikan pengaruh yang signifikan terhadap variabel Produktivitas Kerja (Y), variabel Lingkungan Kerja (X2) diperoleh thitung sebesar 3,087 dengan signifikansi sebesar 0,006. Nilai ttabel pada derajat bebas 21 dan taraf nyata 5% sebesar 2,080. Karena nilai statistik uji |thitung| > ttabel (3,087 > 2,080) atau nilai signifikansi < 0,05 maka disimpulkan Lingkungan Kerja (X2) secara parsial memberikan pengaruh yang signifikan terhadap variabel Produktivitas Kerja (Y) dan Motivasi Kerja (X1) merupakan variabel dengan nilai koefisien beta tertinggi yaitu sebesar 0,482.

Keywords


Motivasi, Produktivitas, Lingkungan Kerja

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.