HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN KEMANDIRIAN AKTIVITAS DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN SEHARI-HARI PADA LANJUT USIA (LANSIA)

Boyke Pangemanan, Dyah Widodo, Esti Widiani

Abstract

Perubahan mental pada lansia ditandai dengan sikap yang mudah tersinggung dan bahkan mudah depresi hingga stres. Stres juga dapan mempengaruhi kemandirian pada lansia meliputi kemampuan lansia dalam melakukan aktivitas sehari-hari seperti: mandi, berpakaian rapi, pergi ke toilet, berpindah tempat, dapat mengontrol BAK atau BAB, serta dapat makan sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk megetahui hubungan tingkat stres dengan kemandirian aktivitas dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari pada lansia di Dusun Pakan Desa Purworejo Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang. Desain penelitian menggunakan metode korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini yaitu lansia yang ada di Dusun Pakan Desa Purworejo dengan jumlah 125 orang dan sampel penelitian menggunakan purposive sampling yaitu sebanyak 31 orang. Instrument dalam penelitian ini menggunakan lembar kuesioner. Analisis yang digunakan spearman rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat stres hampir seluruh responden dikategorikan stres sedang yaitu sebanyak 25 orang (80,6%), kemandirian dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari sebagian besar responden dikategorikan ketergantungan ringan yaitu sebanyak 17 orang (54,8%), dan hasil analisis terdapat hubungan tingkat stres dengan kemandirian aktivitas dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari pada lansia di Dusun Pakan Desa Purworejo Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang yang dibuktikan dengan nilai signifikan sebesar 0,000 (p ≤ 0,05) dan nilai korelasi sebesar -0,642, artinya semakin rendah tingkat stress maka semakin tinggi tingkat kemandiriannya. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk meneliti di lokasi lain dengan sampel yang lebih banyak lagi sehingga sebaran data cenderung bervariasi.

ABSTRACT

Mental Changes on elderly attitude was characterized by irritability and even easy to stress depression. Stress also affects dapan self-reliance on the elderly include the ability of the elderly in doing daily activities such as bathing, dressing, toileting, move, it can control the TUB or chapters, as well as be able to eat themselves. The purpose of this research is to megetahui the relationship with stress level of self-reliance activities in fulfillment of daily necessities on the elderly in the village Village Feed Purworejo Subdistrict Ngantang Malang. Design research using the method of korelasi with cross sectionalapproach. The population in this study i.e. the elderly that is in the hamlet of the village with a population of Purworejo Feed 125 people and research samples using a purposive sampling that is as many as 31 people. Instrument in this study using questionnaire sheet. The analysis used spearman rank. The research results showed that the stress level of almost all respondents stress that is being categorized as many as 25 people (80.6%), independence in the fulfillment of daily needs most respondents categorized mild dependency that is as much as 17 people (54.8%), and the results of the analysis there is relationship stress levels with independence activities in fulfillment of daily needs in elderly in the hamlet of the village Feed Purworejo Subdistrict Ngantang Malang as evidenced by the significant value of 0.000 (p ≤ 0.05) and the value of the correlation of -0.642, meaning that the lower the level of stress the higher the level of his independence. For further researchers it is recommended to research in other locations with more samples so that the distribution of data tends to variation.

Keywords: Independence; the elderly; the level of stress.

Keywords

Kemandirian; lansia; tingkat stres.

Full Text:

PDF

References

Aiska, Selviana. 2014. Analisis Faktor-Faktor yang Berpengaruh pada Tingkat Stres Kerja Perawat di Rumah Sakit Jiwa Grhasia Yogyakarta. Naskah Publikasi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. htttp;//repository.umy.ac.id/handle/123456789/6583. Diakses pada tanggal 7 Agustus 2017.

Alvin. 2007. Mengatasi Stres Belajar. Jakarta: Elex Media Komputindo.

Antonius. 2000. Kemandirian Terhadap Interaksi Sosial. Surabaya: Galia Indonesia.

Depkes RI 2007. Laporan Hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) Indonesia Tahun 2007. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.

Ferrini, AF & Ferrini, RL. 2008. Health in the Later Years, 4th Edition. Boston: McGraw-Hill.

Halis,F.2014. Hubungan tingkat depresi dengan tingkat kemandirian dalam aktivitas sehari- hari pada pasien lanjut usia di Panti Whreda Griya Asih Kabupaten Malang.Skripsi. Diakses pada tanggal 7 Agustus 2017.

Mangoenprasodjo, S.A. 2011. Mengisi Hari Tua dengan Bahagia. Jakarta: PT. Pradipta Publishing.

Maryam. 2008. Mengenal Usia Lanjut dan Keperawatannya. Jakarta: Salemba Medika.

Nasution, S. 2010. Metode Research (Penelitian Ilmiah). Jakarta: Bumi Aksara.

Nugroho. 2000. Keperawatan Gerontologi. Edisi 2. Jakarta : EGC.

Nugroho. 2008. Keperawatan Gerontologi. Edisi 3. Jakarta : EGC.

Palestin dkk. 2005. Pengaruh Terapi Okupasi Terhadap Penurunan Tingkat Depresi dan Peningkatan Pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari pada Lansia di PSTW Abiyoso Propinsi DIY. Jurnal Teknologi Kesehatan,Vol 1(1).Hal :41-45. http://poltekkesjogja.net/jurnal/.Diakses pada tanggal 7 Agustus 2017.

Pantini,S.2006. Psikologi Usia Lanjut.Yogyakarta : Gadjah Mada University Press.

Pujiono. 2009. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Posyandu Lansia di Desa Jetis Kecamatan Karangrayum Kabupaten Grobokan. Jurnal Program Studi Magister Promosi Kesehatan Pascasarjana Universitas Diponegoro Semarang. Ed-3. Jakarta:Salemba Medika . http://eprints.undip.ac.id/view/subjects/R1.html#group_P. Diakses pada tanggal 7 Agustus 2017.

Sarafino, 2008. Health Psychology: Biopsychosocial Interactions Sixth Edition. United States : John Willey & Sons, Inc.

Siagian, A. 2003. Tingkat Stres Mahasiswa dalam Proses Mengerjakan Skripsi. Surabaya: Universitas Negeri Sunan Ampel Surabaya.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.