HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG AUTISME DENGAN TINGKAT KECEMASAN ORANGTUA YANG MEMILIKI ANAK AUTISME DI SEKOLAH LUAR BIASA BHAKTI LUHUR MALANG

Ermelinda Jeniu, Dyah Widodo, Esti Widiani

Abstract

Pengetahuan orang tua dalam mendidik dan mengasuh anak autis sangat penting. Pengetahuan juga sangat berpengaruh pada tingkat kecemasan orangtua dari anak penderita autisme hal ini terkadang timbul perasaan bersalah atau cemas yang disebabkan karena kurangnya pengetahuan orangtua mengenai autisme. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang autism dengan tingkat kecemasan orang tua yang memiliki anak autisme di Sekolah Luar Biasa Bhakti Luhur Malang. Penelitian ini menggunakan desain correlation dengan metode pendekatan cross sectional. Populasinya adalah orang tua Autisme sebanyak 40 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 36 orang. Pengambilan sampel dengan purposive sampling. Data dianalisis dengan menggunakan uji statistic spearman rank dengan derajat kemaknaan (0,05). Hasil uji statistik penelitian di ketahui sebagian besar pengetahuan responden masuk kategori cukup sebanyak 15 orang (41,7%), dan sebagian besar tingkat kecemasan responden masuk dalam kategori cemas berat sebanyak 26 orang (72,2%). Hasil analisis bivariat menunjukan p-value= 0,000 < α 0,05 artinya ada hubungan antara pengetahuan dengan tingkat kecemasan orang tuadan nilai (r) = 0,372 yang menunjukan adanya korelasi yang rendah. Saran yang dapat direkomendasikan kepada orang tua adalah diharapkan untuk menambah wawasan berupa informasi yang terkait dengan masalah autisme.

Kata kunci : Autis, Pengetahuan, Tingkat kecemasan.

Full Text:

PDF

References

Arikunto, S. 2006. ProsedurPenelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta

Arikunto, S.2002.Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta:PT Rineka Cipta.

Bercell, D.E. 1992. Autisme. Identification, Educationand Treatment. (ed)

Hidayat, A A. 2003.Riset Keperawatan Dan Teknik Penulisan Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika.

Hidayat, A A.2003.Riset Keperawatan Dan Teknik Penulisan Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika.

Hidayat, A A.2009. Riset Keperawatan Dan Teknik Penulisan Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika.

Nursalam.2006. Konsep Dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan: Pedoman Skripsi, Tesis dan Instrument Penelitian keperwatan. : Jakarta: Salemba Medika.

Nursalam. 2008. Konsep Dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan: Pedoman Skripsi, Tesis dan Instrument Penelitian. Jakarta : Salemba Medika.

Hidayat. 2002. Riset Keperawatan Dan Teknik-Penulisan-Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika.

Hidayat. 2008.Edisi 2.Riset Keperawatan Dan Teknik Penulisan Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika.

Lumbatobing, S. M. 2001. Anak Dengan Gangguan Keterbelakangan Mental.

Notoadmodjo, S. 2003. Pengantar Pendidikan kesehatan Dan ilmu Prilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Hawari, D. 2002. Manajemen stres, cemas, dan depresi. Jakarta: Balai penerbit FKUI.

Atkinson. 2004. Pengantar Psikologi. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Catherine, lee. 2003.Pertumbuhan dan Perkembangan Anak: Jakarta: Arcan.

Handojo, Y. 2003. Petunjuk Praktis dan Pedoman Materi untuk Mengajar Anak Normal, Autis dan Prilaku lain. Percetakan Jakarta: Pit Intermasa.

Judarwanto, W. 2007. Diteksi Dini dan Skenering Anak Autis.

Pusponegoro, H. 2005. Gangguan Perkembangan Anak (Autisma) Jakarta: Andhika Bangun Cipta Dinamika Proaktif.

Stuart, G. W . 2006. Keperawatan Jiwa. Edisi 5. Jakarta: EGC.

Suliswati, 2005. Konsep Dasar Keperawatan Kesehatan Jiwa. Jakarta: EGC.

Suliswati dkk. 2005. Konsep dasar keperawatan kesehatan jiwa. Jakarta : Prehalindo.

Wasis, S. 2008. Pedoman Riset Praktis Untuk Profesi Perawat. Jakarta: EGC.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.