PENGARUH PERMAINAN CONGKLAK TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN BERHITUNG ANAK USIA 4-6 TAHUN DI TK DHARMA WANITA PERSATUAN 02 MALANG

Acitia Miswara, Joko Wiyono, Nia Lukita Ariani

Abstract

Masalah hasil belajar anak tentang kemampuan berhitung disebabkan karena media pembelajaran yang berkaitan tentang kemampuan berhitung masih kurang menarik. Permainan congklak diberikan agar anak dapat melakukan eksplorasi terhadap apa yang dilakukannya saat bermain sehingga mampu meningkatkan pengetahuan berhitung anak. Tujuan penelitan ini yaitu untuk mengetahui pengaruh permainan congklak terhadap peningkatan kemampuan berhitung anak usia 4-6 tahun di TK Dharma Wanita Persatuan 02 Malang. Metode penelitian ini yang digunakan yaitu pre eksperimen dengan membandingkan kemampuan berhitung pada observasi sebelum dan observasi sesudah permainan congklak. Subjek dalam penelitian permainan congklak ini sebanyak 30 anak yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Data dianalisis menggunakan uji t berpasangan. Hasil uji t berpasangan didapatkan pvalue = (0,000) < (0,050) yang berarti ada pengaruh permainan congklak terhadap kemampuan berhitung anak prasekolah (4- 6) tahun di TK Dharma Wanita Persatuan 02 Tlogomas Malang. Berdasarkan hasil penelitian sebelum diberikan permainan congklak sebagian besar kemampuan berhitung anak bearda dalam katagori cukup baik sejumlah 14 anak (46,7%), dan sesudah diberikan permainan congklak kemampuan berhitung anak sebagian besar anak dalam katagori baik adalah 18 (60,0%).

Keywords

Anak usia prasekolah, kemampuan berhitung, media pembelajaran, permaianan congklak.

Full Text:

PDF

References

Akhidah. 2014. Permainan Tradisional Congklak Berpengaruh Terhadap Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini. Karanganyar: Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Arifah. 2014. Upaya meningkatkan kemampuan berhitung pada anak kelompok B. Magelang : Universitas Islam Negeri Sunan Klijaga.

Darojah. 2011. Peningkatan Kemampuan Berbicara Melaporkan dengan Media Film Animasi.Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.

Fadilah, M. 2012. Desain Perkembangan Paud. Yogyakarta: Ar-Ruzz

Fauziyah, Nur. 2014. Pengaruh Permainan Balok dan Permainan Dakon Terhadap Kemampuan Berhitung Permulaan Ditinjau dari Kesiapan Sekolah siswa TK B Paud Insan Fathonah. Bejen Karanganyar: Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Heryanti, A. 2014 .Meningkatkan perkembangan kognitif anak melalui permainan tradisional congklak. Bengkulu Mulya Kota Manna: Universitas Bengkulu.

Junaedi, S. dan Nugroho, I. H. 2012.Permainan Tradisional “Betengan” Sebagai Metode Permainan Untuk Pengembangan Kecerdasan Kinestetik Anak Usia Dini. Kediri :Stikes Rs Baptis Kediri.

Kurniati. 2006 .Permainan tradisional di Indonesia. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Li’anah, & Sri, S. 2014. Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Dalam Mengenal Konsep Bilangan Melalui Permainan Tradisional Congklak Pada Kelompok B, Surabaya Universitas Negeri Surabaya.

Mulyani, S. 2013. Permainanm tradisional anak indonesia. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta

Musdalifah. 2016. Pengaruh Permainan Congklak Bali Terhadap Kemampuan Mengenal Konsep Bilangan anak kelompok B. RA Baitul Mutaallim.

Natalia, Prima. 2015. Efektivitas Penggunaan Media Pembelajaran Permainan Tradisional Congklak Permainan Tradisional Congklak Untuk Meningkatkan Kemampuan Berhitung.

Pangestu. 2013. Meningkatkan Kemampuan Mengenal Konsep Bilangan Konsep Satu sampai Lima Melalui Permainan Congklak Bagi Anak Tunagrahita Sedang. Diakses pada tanggal 19 Desember 2016. Pukul 20.30 WIB.

Susanto, Ahmad. 2011. Perkembangan Anak Usia Dini. Jakarta: Prenada Media Group.

Suryadi. 2010. Psikologi Belajar. Yogyakarta: PT Bintang Pustaka Insan Madani.

Ulfatun, Siti. 2014. Pelaksanaan Permainan Trdisional Dalam Meningkatkan Kecerdasan Emosi Anak .Yogyakarta.Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Wulan. 2011. Pengaruh Permainan Tradisional Congklak Terhadap Kecerdasan Logika Matematika Anak. Raudhatul Athfal Aisyiyah. Rejosari : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Yamin, H. 2010. Taktik Mengembangkan Kemampuan Individual Siswa. Jakarta: Gaung Persada Press.

Yeni. 2016. Pengaruh Permainan Congklak Terhadap Kemampuan Berhitung Pemula Anak Putra II.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.