PERAN UNIT LAYANAN DISABILITAS BIDANG KETENAGAKERJAAN DALAM MENINGKATKAN KESEMPATAN KERJA BAGI PENYANDANG DISABILITAS DI SURABAYA

Salsabrina Putri Riyadi Mallarangi, Ertien Rining Nawangsari

Abstract

Penyandang disabilitas memiliki status mendapatkan hak dan kewajiban yang sama, sudah semestinya mereka diperlakukan baik dan khusus karena mereka termasuk kedalam golongan kelompok rentan. Namun, ditemukan bahwa di Kota Surabaya masih terdapat masyarakat penyandang disabilitas yang sulit mendapatkan pekerjaan. Sehingga, untuk dapat terlaksananya pemenuhan hak ketenagakerjaan secara maksimal, maka Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Timur membentuk Unit Layanan Disabilitas Bidang Ketenagakerjaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, serta menganalisis Peran Unit Layanan Disabilitas Bidang Ketenagakerjaan Dalam Meningkatkan Kesempatan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas di Kota Surabaya yang berfokus pada: Manajemen Kebijakan; Manajemen Sumber Daya Manusia; Manajemen Keuangan; Manajemen Informasi; dan Manajemen Hubungan Luar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data model interaktif yang memiliki empat komponen analisis, yaitu pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Unit Layanan Disabilitas Bidang Ketanagakerjaan telah berperan dalam memberikan upaya kepada penyandang disabilitas agar mendapatkan pekerjaan dengan melaksanakan fungsi manajemen dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Keywords

disability services unit; individuals with disabilities; employment; unit layanan disabilitas; penyandang disabilitas; pekerjaan

Full Text:

PDF

References

Allo, E. A. T. (2022). Penyandang Disabilitas Di Indonesia. Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial, 9(2). https://doi.org/10.31604/jips.v9i2.2022.807-812

Hidayatullah, F., Noer, K. U., Kadarisman, M., & Satispi, E. (2022). Analisis Implementasi Kebijakan Rekrutmen Tenaga Kerja Disabilitas di Badan Usaha Milik Daerah DKI Jakarta. Jurnal Kewarganegaraan, 6(3).

Johari, S. M., & Ramadhania, S. A. (2019). Analisis Tingkat Literasi Keuangan Syariah Pada Penyandang Disabilitas Di Daerah Istimewa Yogyakarta. Jurnal Ekonomi Syariah Dan Filantropi Islam, 3(1). https://doi.org/10.22236/alurban_vol3/is1pp24-41

Kawengian, A., Pati, A., & Kasenda, V. (2018). Implementasi Kebijakan Pemerintah Tentang Alokasi Dana Desa (Suatu Studi di Desa Tempok Selatan Kecamatan Tompaso). Jurnal Jurusan Ilmu Pemerintahan, 1(1).

Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 188/191/KPTS/013/2022 Tentang Unit Layanan Disabilitas Ketenagakerjaan Provinsi Jawa Timur.

Kusuma, L. P., & Sutanto, J. E. (2018). Peranan Kerjasama Tim Dan Semangat Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Zolid Agung Perkasa. PERFORMA: Jurnal Manajemen Dan Start-Up Bisnis, 3(4).

Lompoliuw, B. T., Tewal, B., & Walangitan, M. D. (2021). Pengaruh Budaya Organisasi, Disiplin Kerja, Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pada Bank Bri Kantor Cabang Manado. Jurnal EMBA, 9(1), 493–502.

Lukum, A. (2023). Manajemen Pengelolaan Keuangan Usaha Kecil Menengah di Desa Pentadio Barat Kabupaten Gorontalo. Jurnal Pengabdian Ekonomi, 2(3).

Miles, M. B., & Huberman, A. M. (2014). Qualitative Data Analysis.

Pasolong, H. (2010). Teori Administrasi Publik. ALFABETA.

Peraturan Daerah Provinsi Jawa Timur Nomor 3 Tahun 2013 Tentang Perlindungan dan Pelayanan Bagi Penyandang Disabilitas.

Siyoto, S., & Sodik, A. (2015). Dasar Metodologi Penelitian. Literasi Media.

Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Penyandang Disabilitas.

Windasai, Said, M. M., & Hayat. (2021). Peran Pemerintah Daerah Dalam Pemberdayaan Masyarakat Nelayan. Jurnal Inovasi Penelitan, 2(3).

Yaman, M. (2021). Kebijakan Pemerintah Dalam Memberikan Kesempatan Penyandang Disabilitas Dalam Penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara. SOL JUSTICIA, 4(1), 70–76. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/07/

Refbacks

  • There are currently no refbacks.