HUBUNGAN AKTIVITAS SPIRITUAL DENGAN KUALITAS TIDUR LANSIA DI KELURAHAN TLOGOMAS KECAMATAN LOWOKWARU KOTA MALANG

Antonia Castro Pereira, Joko Wiyono, Erlisa Candrawati

Abstract

Lansia akan mengalami penurunan kekuatan fisik dan pemenuhan kualitas dan kuantitas tidurpun menurun. Aktivitas piritual memiliki peran, dimana seseorang ketika melakukan spiritual maka akan timbul perasaan lebih mendekatkan diri dengan Tuhan Yang Maha Esa, sehingga memberikan efek ketenangan dan kedamaian dalam kehidupan sehari-hari. Ketenangan inilah yang dapat membuat lansia mudah untuk memenuhi kebutuhan kualitas dan kuantitas tidur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara aktivitas spiritual dengan kualitas tidur pada lansia di Kelurahan Tlogomas Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Desain penelitian menggunakan metode korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah adalah lansia di Kelurahan Tlogomas Kecamatan Lowokwaru Kota Malang sebanyak 56 orang dan sampel penelitian menggunakan total sampling yaitu yaitu seluruh anggota populasi dijadikan sampel. Analisis yang dipakai adalah korelasi spearman rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas spiritual hampir seluruh responden dikategorikan baik yaitu sebanyak 43 orang (76,8%), sebagian besar kualitas tidur responden dikategorikan baik yaitu sebanyak 30 orang (53,6%), dan hasil analisis data didapatkan nilai signifikan 0,017 (p ≤ 0,05), artinya ada hubungan antara aktivitas spiritual dengan kualitas tidur pada lansia di Kelurahan Tlogomas Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, dimana hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin baik aktivitas spiritual maka akan semakin baik pula kualitas tidur.Lansia dapat meningkatkan kualitas tidur dengan cara melakukan aktivitas spiritual seperti membaca doa sebelum tidur. Hal ini dapat memberikan keringanan pada tubuh sehingga dapat tidur dengan pulas.

ABSTRACT

Elderly people will experience a decrease in physical strength and fulfillment of the quality and quantity of sleep. Spiritual activity has a role, where a person when doing spiritual will emerge feeling closer to God Almighty, thus giving the effect of calm and peace in everyday life. This calm can make the elderly easy to meet the needs of quality and quantity of sleep. The purpose of this study was to determine the relationship between spiritual activity and sleep quality in the elderly in Tlogomas Village, Lowokwaru District, Malang City. The research design uses a correlational method. The population in this study were elderly in Tlogomas Sub-District, Lowokwaru District, Malang City, as many as 56 people and the study sample used total sampling, that is, all members of the population were sampled. The analysis used is the Spearman rank correlation. The results showed that the spiritual activities of almost all respondents were categorized as good as many as 43 people (76.8%), most of the sleep quality of respondents was categorized as good as many as 30 people (53.6%), and the results of data analysis obtained a significant value of 0.017 (p ≤ 0.05), meaning that there is a relationship between spiritual activity and sleep quality in the elderly in Tlogomas Village, Lowokwaru District, Malang City, where the results of the study show that the better spiritual activity the better the quality of sleep. spiritual activities such as reading prayers before going to bed. This can provide relief to the body so that it can sleep soundly.

Keywords : Spiritual activity; sleep quality; elderly.

Keywords

Aktivitas spiritual; kualitas tidur; lansia.

Full Text:

PDF

References

Amir, Faisal. 2014. Hubungan Perilaku Spiritual dengan Tingkat Stres pada Lansia di Susun Lumbung Desa Bataan Kecamatan Tenggarang Bondowoso. Naskah Publikasi. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah. Jember.

Davison, G.C. & Neale, J.M. 2006. Psikologi Abnormal, Edisi 9. Jakarta: Rajawali Pers.

Dinkes Jatim. 2013. Profil Kesehatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2012. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. Surabaya.

Efendi & Makhfudli. 2009. Keperawatan Kesehatan Komunitas: Teori dan Praktik dalam Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

Hamid, A.Y.S. 2000. Aspek Spiritual dalam Keperawatan. Jakarta: Widya Medika.

Hariawan, Hamdan. 2015. Pengaruh Berwudhu terhadap Kualitas Tidur Lansia Insomnia di PSTW Puspakarma Mataram. Skripsi. Program Studi Pendidikan Ners, Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Surabaya.

Kemenkokesra. 2010. Usia harapan Hidup Penduduk Indonesia. http://data.menkokesra.go.id Diakses pada tanggal 26 Juni 2016.

Maryam, S., et al. 2008. Mengenal Usia Lanjut dan Penanganannya. Jakarta: Salemba Medika.

Mustiadi. 2014. Hubungan Aktivitas Spiritual dengan Tingkat Depresi pada Lanjut Usia di Unit Rehabilitasi Sosial Wening Wardoyo Ungaran Kabupaten Semarang. Naskah Publikasi. Program Studi Ilmu Keperawatan, STIKES Ngudi Waluyo Ungaran.

Novianty, Fefi Putri. 2014. Pengaruh Terapi Musik Keroncong dan Aromaterapi Lavender (Lavandula Angustifolia) terhadap Peningkatan Kualitas Tidur Lansia di Panti Wredha Dharma Bhakti Kasih Surakarta. Skripsi. Program Studi S-1 Keperawatan, STIKES Kusuma Husada. Surakarta.

Potter & Perry. 2005. Buku Ajar Fundamental Keperawatan: Konsep, Proses, dan Praktik. Jakarta: EGC.

Prayitno, A. 2002. Gangguan Pola Tidur pada Kelompok Usia Lanjut dan Penatalaksanaannya. Jurnal Kedokteran Trisakti. 21 (1).Hal 29-39.

Pusdatin Kemenkes RI. 2014. Situasi dan Analisis Lanjut Usia. Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Jakarta. http://www.pusdatin.kemkes.go.id/resources/download/pusdatin/infodatin/infodatin-lansia.pdf. Diakses tanggal 4 Juli 2016.

Rahmah, A.A. 2010. Pentingnya kebutuhan spiritual bagi lansia. http://ml.scribd.com/doc/82561601/Esay-Spiritual. Diakses tanggal 4 Juli 2016.

Saputro, Dian Adi. 2015. Pengaruh Terapi Wudhu Sebelum Tidur terhadap Tingkat Insomnia pada Lanjut Usia di PSTW Unit Budhi Luhur Yogyaarta. Naskah Publikasi. Program Studi Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ‘Aisyiyah. Yogyakarta.

Sudaryono,A.,Agustin,YM.2013.Sporotualitas Lanjut Usia (Lansia) di Unit Pelayanan Teknik Panti Sosial Lanjut Usia (UPT SLU) Magetan. Prosiding Seminar Ilmiah Nasional Kesehatan, NO. ISSN 2338-2694.

Wold, G.H. 2004. Basic Geriatric Nursing, 3th ed. Amerika: Mosby.

Abstract - Print this article - Indexing metadata - How to cite item - Finding References - Email this article (Login required) - Email the author (Login required)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.